Judul: Surat Kecil Untuk Tuhan: Perjuangan Gita Sesa Wanda Cantika Melawan Kanker Ganas
Pengarang: Agnes Davonar
ISBN: 9789791834636
Penerbit: Inandra Publisher, Jakarta 2008
Koleksi: Pribadi
Kisah nyata yang sangat menyentuh dari seorang gadis berusia 13 tahun bernama Gita Sesa Wanda Cantika yang malawan kanker ganas. Dicetakan ke 13 ini terlampir bonus CD musik yang ketika kita membaca bukunya sambil mendengarkan musiknya membuat kita terhanyut dengan kisah Gita yang sangat menyentuh sekali dalam berjuang melawan penyakitnya. Kemoterapi dan obat-obatan yang sangat menyiksanya yang mau tidak mau harus dijalaninya dan juga ketabahan serta kegigihan orang-orang terdekat Gita termasuk Ayahnya.
Kini Gita sudah tenang disisi Yang maha Kuasa dan dengan buku ini Gita akan selalu dikenang oleh semua orang.
Berikut kutipan surat Gita
Surat Kecil Untuk Tuhan
Tuhan…
Andai aku bisa kembali
Aku tidak ingin ada tangisan di dunia ini.
Tuhan…
Andai aku bisa kembali
Aku berharap tidak ada lagi hal yang sama terjadi padaku,
terjadi pada orang lain.
Tuhan…
Bolehkah aku menulis surat kecil untuk-Mu
Tuhan…
Bolehkah aku memohon satu hal kecil untuk-Mu
Tuhan…
Biarkanlah aku dapat melihat dengan mataku
Untuk memandang langit dan bulan setiap harinya..
Tuhan…
Izinkanlah rambutku kembali tumbuh, agar aku bisa menjadi wanita seutuhnya.
Tuhan…
Bolehkah aku tersenyum lebih lama lagi
Agar aku bisa memberikan kebahagiaan
kepada ayah dan sahabat-sahabatku
Tuhan…
Berikanlah aku kekuatan untuk menjadi dewasa
Agar aku bisa memberikan arti hidup
kepada siapapun yang mengenalku..
Tuhan ..
Surat kecil-ku ini
adalah surat terakhir dalam hidupku
Andai aku bisa kembali…
Ke dunia yang Kau berikan padaku..
In memorial,
Gita Sesa Wanda Cantika.